Kotak Pencarian

Kamis, 24 Juli 2014

[Gaming] Mortal Kombat Outworld Assasins (PC)

Permainan Mortal Kombat identik dengan genre Fighting di konsol generasi awal seperti SNES (Nintendo) ataupun Sega Megadrive, tetapi selanjutnya franchise ini berkembang mempunyai seri spin-off game tersendiri untuk konsol generasi selanjutnya seperti Mortal Kombat Mythhologies Subzero dan MK Special Force di PSX dan MK: Shaolink Monk di PS2, adapun pembahasan tentang review gaming kali ini adalah game Beat en up fanmade yang patut dicoba untuk penggemar seri Mortal Kombat.


Overview : 

MK adalah game fanmade indie yang menggunakan mod dari engine game OpenBor engine di buat oleh Maggaz, MK Outworld Assins menceritakan prequel dari seri MK dimana dalam permainan ini kita memainkan tiga karakter ninja yang bisa dipilih seperti Subzero, Scorpion dan Noob Saiboot dengan misi mencari sebuah amulet (jimat). 


Seperti memainkan game dingdong, permainan ini bergenre “Beat en up” dimana pemain harus menghajar musuh dengan alur linear dari stage ke stage selanjutnya. Sistem scoring dan sensasi brutal unsure gameplay MK menjadi poin kenapa betah memainkannya sampai selesai. Pada dasarnya, game beat em up mempunyai tingkat kesusahan sepanjang progress permainan, tetapi MK Outworld Assasins memberikan kesempatan pada pemain untuk menyelesaikannya dengan system kredit yang memungkinkan kita untuk tidak mendapatkan game over kecuali pemain bosan dan ingin berhenti bermain. Game ini mendukung untuk dua pemain dan waktu yang diperlukan untuk menyelesaikannya hanya sekitar satu jam setengah jika bermain sendirian sehingga menjadikan game ini tidak banyak menguras waktu.


Control :  

MK: Outworld Assasins bisa dimainkan dengan menggunakan keyboard dan juga Joystick USB, tetapi jika ingin merasakan feel bermain dingdong, gunakan saja keyboard. Dengan 6 tombol fungsi seperti memukul , melompat, menghindar, special move, super punch dan kick ditambah navigasi tidak menjadikan susah untuk dimainkan bukan? 

Grafis : 




MK Outworld adalah game mod yang kebanyakan menggunakan palette dari game MK generasi awal baik seperti karakter dan background, selebihnya adalah buatan sendiri. Karena game berbasis pc grafis bisa ditweak, pemain bisa mengatur tampilan pada opsi “Graphic”. Game ini lancer di jalankan pada OS Windows XP dengan menggunakan “Windowed” setting ketimbang “Fullscreen” karena kadang muncul bug seperti hang dan suara menjadi hilang ketika transisi stage. 

Sound :  

Sama seperti karakter dan background, nampaknya background music yang digunakan merupakan stock dari game MK lainnya, tetapi tidak mengurangi keasyikan bermain. Jika ditambah efek suara, maka akan menjadi nilai plus. 

Fun : 


Elemen brutal MK ada di game ini, tidak disarankan untuk dimainkan anak-anak karena graphic violence yang menjadi ciri khas MK tidak hilang. Meremuk badan, darah berceceran, tulang berhamburan, combo movement, dengan grafik sprite 2D, maka sebagian orang akan menganggap ini fun. 

Creativity : 

Game MK Outworld memberikan sentuhan retro dengan OpenBor engine dimana Beat En Up mempunyai fans tersendiri karena mengharuskan pemain untuk menghajar musuk sebanyak mungkin untuk mendapatkan skor setinggi mungkin, terdengar membosankan, tetapi jika bertemu dengan elemen game Mortal Kombat. Game ini adalah nilai lebih. 

Replayable : Yes 
Rating : 7.5/10