Kotak Pencarian

Selasa, 02 November 2010

[Blog] Mempertahankan Mood dan Konsistensi Nge-Blog

Terkadang dalam menjalani aktifitas blogging, rasa kebosanan dan hilangnya konsistensi dalam menulis posting muncul untuk menghalangi semangat untuk nge-blog.Tentunya ada beberapa sebab yang membuat seorang blogger menjadi tidak konsisten lagi dalam aktifitas Blogging. Untuk mempertahankan konsistensi blogging, disini saya kutip wawancara Anandita Puspitasari seorang Blogger terkenal Indonesia dengan  majalah Pc Plus Rocks! edisi 13-16 April 2010.


  1. Menulislah hal-hal yang disukai. Jangan memaksakan menulis sesuatu yang tidak disukai/dipahami hanya karena ingin ikut arus atau terlihat OK.
  2. Setiap kali ide, catat sesegera mungkin. Nantinya ketika sudah ada waktu untuk menulis, rangkailah ide tersebut jadi tulisan.
  3. Bacalah kembali tulisan-tulisan yang lama. Bisa jadi ide muncul untuk menulis tentang hal yang sama namun diperkaya dengan hal baru yang berbeda.
  4. Banyak-banyak mendengar dan membaca tentang motivasi blogging dan liat orang sukses yang dengan bloggingnya, selain itu liat juga perjuangan dia mencapai kesuksesan. 
  5. Selalu perbanyak referensi dengan membaca artikel, entri, informasi yang mendukung dengan konten blog. 
As posted as on 2 Maret 2010.